Resep Martabak Kentang Oleh Shella Ayunani
Martabak Kentang oleh Shella Ayunani
Resep Martabak Kentang
Resep Martabak Kentang - Resep Martabak kentang favorit. Berawal dari hobi makan sih sebenernya, dan makanan ini favorit saya bgt,ketimbang beli mending bikin sendiri,lebih puas juga..searching2 di google nyariin resep, akhirnya sampe skrg bisa jd target bisnis yg bagus.
Bahan - Bahan :
- Untuk kulit ( 1/4 tepung terigu-merk apa aja, tepung sagu 2 sdm,
- Minyak goreng 2sdm,garam secukupnya
- Air
- Bahan isi (kentang 1kg-direbus)
- secukupnya Daun bawang
- secukupnya Bawang goreng
- 1 butir Telur ayam
- Bawang putih halus
- Garam+gula
- Penyedap(opsional)
- Cuka pempek (buat cocolan)
- Cabe rawit
- Mentega
Langkah - Langkah :
- Campur tepung terigu+sagu+garam+minyak sayur,diaduk sambil tuangkan air dikit demi sedikit,uleni pake tangan sampe berbentuk macam adonan pempek dan tidak lengket di tangan.
- Awalnya memang agak keras adonan nya, tp setelah diadon lama nanti tekstur adonan.bisa berubah menjadi lembut dan halus.
- Bulat2kan adonan sebesar kelereng, lumuri dengan mentega seluruhnya permukaan nya, diamkan selama 1 jam.
- Untuk membuat bahan isi, setelah kentang direbus dan dikupas kulitnya, kentangnya di cincang saja kecil2 ga perlu di tumbuk atau di blend.
- Tumis bawang putih sampe harum, masukan daun bawang, awas jangan sampe terlalu gosong ya..tumis aja kira2 3 menitan.
- Matikan api kompor, masukan telur, trs di aduk..
- Campukan bahan telur td ke dalam bahan kentang, tambahkan garam+gula, bisa dikasih merica sedikit, diaduk sampe semua bahan tercampur (jangan lupa dicicipin ya bu ibu)
- Ambil 1 adonan kulit martabak td, tarok di atas talenan, kasih olesan minyak sayur sedikit biar tidak lengkel,pipihkan menggunakan tangan atau roll.
- Masukan isi kentang, dilipat, dan langsung bisa digoreng.
- Makannya bisa.menggunakan cuka pempek atau pake cabe rawit.
- Selamat mencoba
Posting Komentar
Posting Komentar