Resep Nasi Bakar Teri Oleh Isbie Nurfitriana
Nasi Bakar Teri oleh Isbie Nurfitriana
Resep Nasi Bakar Teri
Resep Nasi Bakar Teri - Resep Nasi bakar teri favorit. Althaf, si sulung setiap rabu dan jum'at ngaji bersama 7-8 tmnnya. nah, kami para orangtua secara bergantian membawa panganan, Boleh apa saja. kali ini giliran Althaf yg membawa. setelah berdiskusi dg Althaf akhirnya sy memutuskan membuat nasi bakar dan sop buah. nasi bakar ini sebenarnya mudah membuatnya, tp sy agak kesulitan saat membungkus nya dg daun pisang, berantakan. selain teri, isinya bs diganti sesuai selera ya bun. bs ayam suwir, daging, bakso, sosis, oncom dll #berburucelemekemas #resolusi2019
Bahan - Bahan :
- 1 lt beras, cuci
- 1 kara
- 2 batang sereh (geprek)
- 6 lbr daun salam
- 1 sdt garam
- 800 ml air
- 200 gr teri Medan
- Bumbu halus :
- 5-7 cabe merah keriting (sy skip krn buat anak2 gak suka pedes)
- 10 bawang merah
- 5 bawang putih
- 1 butir kemiri
- 1 cm jahe
- 2 cm lengkuas (geprek)
- sedikit minyak utk menumis
- Bahan tambahan :
- daun kemangi
- daun pisang
- tusuk gigi
Langkah - Langkah :
- Rendam atau cuci teri agar tdk terlalu asin
- Siapkan bahan2
- Pada wadah magic com, masukkan beras yg sdh dicuci, masukkan daun salam, kara, air, sereh, royco, garam. lalu masak hingga nasi matang
- Sementara menunggu nasi matang, Tumis bumbu halus dan teri hingga matang. sebenernya lbh enak kalau pakai cabe nih, pedes.. berhubung bikin utk anak2,jd cabe di skip
- Ini penampakan nasi di magic com, sdh matang
- Ditengah2 memasak, baru inget di kulkas ada daun kemangi, (dibuang sayang😀)
- Bungkus nasi yg sdh matang dg daun pisang, isi dg teri dan kemangi
- Begini yg sdh disematkan tusuk gigi
- Bakar nasi. bisa pakai teflon, grill, dan sejenisnya
- Selesai, begini penampakannya
Posting Komentar
Posting Komentar