Resep Kepiting Sambal Padang Pedas Oleh Piko
Kepiting Sambal Padang Pedas oleh Piko
Resep Kepiting Sambal Padang Pedas
Resep Kepiting Sambal Padang Pedas - Resep Kepiting sambal padang pedas favorit. Berhubung kmaren dikasiin nasabah kepiting rajungan, akhirnya di eksekusi yg simple cepet dan praktis ๐
Bahan - Bahan :
- 1/2 kilo kepiting rajungan
- 3 sendok saus tiram
- 1 liter air untuk merebus
- 2 lembar daun jeruk
- 1/2 Sendok teh penyedap rasa
- sedikit gula pasir
- 2 lembar daun salam
- 1 butir telur yang telah dikocok.
- 1 batang daun bawang iris tipis serong
- daun sup
- bawang goreng
- 3 sendok makan saos sambal, siap pakai
- secukupnya garam dan merica
- 1/2 buah bawang bombay, iris tipis
- sedikit air bekas rebusan kepiting
- Haluskan bumbu dibawah ini :
- 1 ruas kunyit
- 3 buah kemiri
- 4 sendok makan cabe merah giling [ karna pengen pedes banget]
- 5 siung bawang merah.
- 2 cm jahe
- 3 siung bawang putih.
- 7 buah cabe rawit merah
Langkah - Langkah :
- Bersihkan kepiting lalu rebus kepiting hingga matang dan berubah warna menjadi orange, angkat.
- Kemudian siapkan wajan. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus bersama bawang bombay, daun salam, dan daun jeruk hingga harum.
- Dan masukkan kepiting dan sisa semua bahan termasuk kocokan telur, aduk rata. Masak hingga bumbu menyerap dan kuah mengering (ini supaya pedesnya makin berasa yaa) . Angkat.
- Kepiting lesat siap disajikan ๐๐
Posting Komentar
Posting Komentar